TribrataNewsDeliserdang – Seksi Propam Polres Deliserdang melakukan pembinaan sekaligus pengawasan dengan dilakukan Pemeriksaan Gaktiplin (penegakan disiplin) seluruh personil Polres Deliserdang dengan melakukan razia kendaraan dan surat-surat kelengkapan perorangan, Rabu (08/11/2017) pagi, di gerbang masuk Mapolres.

Pemeriksaan Gaktiplin dipimpin langsung Kasi Propam Polres Deliserdang Iptu Kuat Tarigan SH didampingi Kasi Was Ipda K Sinurat, pemeriksa dilakukan terhadap kendaraan personil Polri, PNS dan PHL yang masuk ke Mapolres.

Dari pantauan TribrataNews, pemeriksaan meliputi kelengkapan kendaraan mulai dari Kaca Spion, Nomor kendaraan, kelengkapan standar kendaraan. Dan kelengkapan perorangan seperti Helm, SIM, STNK, KTA dan KTP.

Personil Provost memberhentikan setiap kedaraan personil yang masuk, bagi kendaraan yang kurang lengka atau tidak membawa surat kelengkapan perorangan maka kendaraan tersebut di tahan dan didata.

Kasi Propam Polres Deliserdang Iptu Kuat Tarigan SH menerangkan, pelaksanaan Gaktiplin terkait surat telegram Kabid Propam Polda Sumut dan pelaksanaan Operasi Zebra Toba 2017 yang masih berlangsung.

“Terkait Gaktiplin, kita sita setiap kendaraan personil yang tidak membawa surat-surat atau tidak lengkap perlengkapan kendaraanya, ada 15 unit sepeda motor yang sudah kita sita untuk didatakan,” terang Iptu Kuat Tarigan.

Ditambahkan Kasi Propam, setiap personil yang melanggar hanya di berikan peringatan dan hukum fisik, tetapi bila pelanggaranya berulang akan dilakukan sidang disiplin terhadap personil tersebut.